RSS
Facebook
Twitter

Senin, 06 Mei 2013

Beriman Pada Malaikat

assalamualaikum....

segala puji bagi allah karna sampai saat ini kita di berikan rahmat oleh nya...
tidak juga pula kita menjunjung nabi besar kita muhammad saw agar kita mendapatkan syafaat nya dari beliau di akhir kelak nanit amin..

Sekarang saya mulai menulis tentang pengetahuan tentang paras atau bentuk malaikat allah tersebut. DI sini saya berbagi ilmu untuk anda tentang malaikat dan segalanya.
  
      Malaikat diciptakan oleh Allah terbuat dari cahaya (nuur), berdasarkan salah satu hadist Muhammad, “Malaikat telah diciptakan dari cahaya.” Iman kepada malaikat adalah bagian dari Rukun Iman. Iman kepada malaikat maksudnya adalah meyakini adanya malaikat, walaupun kita tidak dapat melihat mereka, dan bahwa mereka adalah salah satu makhluk ciptaan Allah. Allah menciptakan mereka dari cahaya. Mereka menyembah Allah dan selalu taat kepada-Nya, mereka tidak pernah berdosa. Tak seorang pun mengetahui jumlah pasti malaikat, hanya Allah saja yang mengetahui jumlahnya.
Walaupun manusia tidak dapat melihat malaikat tetapi jika Allah berkehendak maka malaikat dapat dilihat oleh manusia, yang biasanya terjadi pada para Nabi dan Rasul. Malaikat selalu menampakan diri dalam wujud laki-laki kepada para nabi dan rasul. Se perti terjadi kepada Nabi Ibrahim


Beriku adalah nama malaikat dan pekerjaanya dan diantara nya ini 10 wajib di diketahui



  • Jibril - Pemimpin para malaikat, bertugas menyampaikan wahyu dan mengajarkannya kepada para nabi dan rasul.
  • Mikail - Membagi rezeki kepada seluruh makhluk.
  • Israfil - Meniup sangkakala (terompet) pada hari kiamat.
  • Munkar dan Nakir - Memeriksa amal manusia di alam barzakh.
  • Raqib - Mencatat amal baik manusia di dunia
  • .Atid - Mencatat amal buruk manusia di dunia
  • Izrail - Mencabut nyawa seluruh makhluk.
  • Ridwan - Menjaga pintu syurga.
  • Malik - Pemimpin Malaikat Zabaniah dan penjaga neraka.
  • Zabaniah - 19 malaikat penyiksa dalam neraka yang bengis dan kasar.
  • Hamalat al 'Arsy - Empat malaikat pembawa 'Arsy Allah, pada hari kiamat jumlahnya akan ditambah empat menjadi delapan.
  • Ruman - Malaikat yang memerintahkan manusia di alam barzah.untuk mencatat amalan yang baik dan yang buruk
  • Muharobin - Malaikat yang terdekat di sisi Allah.
  • Harut dan Marut - Dua Malaikat yang turun di negeri Babil mengajarkan Ilmu Ghaib. mereka adalah dua malaikat yang dikirim untuk mengajar sihir pada manusia sebagai cobaan dari Allah. (baca Q 2:102). .
  • Darda'il - Malaikat yang mencari orang yang berdo'a, bertaubat, minta ampun dan lainnya pada bulan Ramadhan.
  • Hafazhah (Para Penjaga):
    • Kiraman Katibin - Para malaikat pencatat yang mulia, ditugaskan mencatat amal manusia.
    • Mu’aqqibat - Para malaikat yang selalu memelihara/ menjaga manusia dari kematian sampai waktu yang telah ditetapkan yang datang silih berganti.
  • Arham - Malaikat yang diperintahkan untuk menetapkan rejeki, keberuntungan, ajal dan lainnya pada 4 bulan kehamilan.
  • Jundallah - Para malaikat perang yang bertugas membantu nabi dalam peperangan.
  • Karobiyyun - Para Malaikat yang membantu malaikat mikail membagikan rezeki, mengurus hewan, ikan di laut dan tumbuhan di bumi.
  • Ruhaniyyun - Para malaikat yang berzikir sampai hari kiamat kepada Allah. 
  • Ad-Dam'u - Malaikat yang selalu menangis jika melihat kesalahan manusia.
  • An-Nuqmah - Malaikat yang selalu berurusan dengan unsur api dan duduk disinggasana berupa nayala api, ia memiliki wajah kuning tembaga.
  • Ahlul Adli - Malaikat besar yang melebihi besarnya bumi besera isinya dikatakan ia memiliki 70 ribu kepala.
  • An-Nuqmah – Malaikat yang selalu berurusan dengan unsur api dan duduk disinggasana berupa nyala api, ia memiliki wajah kuning tembaga.
  • Ar-Ra'd - Malaikat pengatur awan dan hujan.
  • Ismail Penjaga 7 Pintu Langit - 7 malaikat yang menjaga 7 pintu langit. Mereka diciptakan oleh Allah sebelum Dia menciptakan langit dan bumi.
  • Malaikat Qarin – Malaikat pendamping manusia dari lahir hingga ajalnya, bertugas membisikkan hal-hal kebenaran dan kebaikan.
  • Ahlul Adli – Malaikat besar yang melebihi besarnya bumi besera isinya dikatakan ia memiliki 70 ribu kepala.
  • Malaikat Berbadan Api dan Salju - Malaikat yang setengah badannya berupa api dan salju berukuran besar serta dikelilingi oleh sepasukan malaikat yang tidak pernah berhenti berzikir.
  • Penjaga Matahari - Sembilan Malaikat yang menghujani matahari dengan salju.
  • Malaikat Rahmat - Penyebar keberkahan, rahmat, permohonan ampun dan pembawa roh orang-orang shaleh, ia datang bersama dengan Malaikat Maut dan Malaikat `Adzab.
  • Malaikat `Adzab - Pembawa roh orang-orang kafir, zalim, munafik, ia datang bersama dengan Malaikat Maut dan Malaikat Rahmat.
  • Malaikat Pembeda Haq dan Bathil - Para malaikat yang ditugaskan untuk membedakan antara yang benar dan salah kepada manusia dan jin.
  • Malaikat Pencatat ibadah Sholat Jum'at -  Para malaikat yang ditugaskan untuk mencatat siapa saja umat islam yang melaksanakan sholat jum'at mereka berdiri di pintu masjit membawa Pena dari Emas dan kertas dari Perak
  • Malaikat Penentram Hati - Para malaikat yang mendoakan seorang mukmin untuk meneguhkan pendirian sang mukmin tersebut.
  • Malaikat Penjaga Gunung - Para malaikat yang menjaga dan mengurusi gunung-gunung di dunia. 
  • Malaikat Pemberi Salam Ahli Surga - Para malaikat yang memberikan salam kepada para penghuni surga.
  • Malaikat di baitul makmur langit ke 7 - Setiap hari ada 70.000 Malaikat yang masuk ke Baitul Makmur di Langit ke7, untuk beribadah kepada Allah dan mereka tidak akan keluar lagi sampai hari kiamat tiba.
  • Malaikat Pemohon Ampunan Orang Beriman - Para malaikat yang terdapat disekeliling 'Arsy yang memohonkan ampunan bagi kaum yang beriman.
  • Malaikat Pemohon Ampunan Manusia di Bumi - Para malaikat yang bertasbih memuji Allah dan memohonkan ampun bagi orang-orang yang ada di bumi.
  • Malaikat Pengatur Urusan Dunia – Malaikat yang mengatur urusan manusia didunia


Wujud Malaikat
 Wujud para malaikat telah dijabarkan didalam Al Qur'an ada yang memiliki sayap sebanyak 2, 3 dan 4. surah Faathir 35:1 yang artinya :
"Segala puji bagi Allah Pencipta langit dan bumi, Yang menjadikan malaikat sebagai utusan-utusan (untuk mengurus berbagai macam urusan) yang mempunyai sayap, masing-masing (ada yang) dua, tiga dan empat. Allah menambahkan pada ciptaan-Nya apa yang dikehendaki-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu". (Faathir 35:1)

bahkan dalam beberapa hadist menyebutkan bahwa malaikat jibril memeliki 600 sayap dan israfil 1200 sayap.


Perbedan Malaikat dengan Manusia

Malaikat:
-Di ciptakan dari cahaya
-Tidak memilik nafsu
-tidak mendapatkan pahala
-Selali patuh dengan perintah allah
-tidak berjenis kelamin
-Keberadaan Ghaib
-Semuanya beriman
-Tidak berkembah biak
-Tidak memiliki dosa
-Tidak membutuhkan makanan
-Tidak membutuhkan istirahat


Manusia :
 -Mendapatkan pahala dan kenikmatan
-Ada yang patuh dan ada yang tidak
-Berjenis kelamin
-Memiliki jasad di alam nyata
-Berkembang biar
-Ada yang berman dan ada yang tidak
-Selai rasul memiliki Dosa
-Membutuhkan makanan
-Membutuhkan istirahat

Beberapa Hadist dan surah al quran tentang Malaikat

"Barangsiapa ingkar kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.” (QS. An-Nisâ’ [4]: 136)

“Dan mereka menjadikan malaikat-malaikat hamba-hamba (Allah) Yang Maha Pengasih itu sebagai jenis perempuan. Apakah mereka menyaksikan penciptaan (malaikat-malaikat itu)? Kelak akan dituliskan kesaksian mereka dan akan dimintakan pertanggungjawaban.” (QS. Az-Zukhruf [43]: 19)

Katakanlah (Muhammad), “Sekiranya di bumi ada para malaikat, yang berjalan-jalan dengan tenang, niscaya Kami turunkan kepada mereka malaikat dari langit untuk menjadi rasul.” (QS. Al-Isrâ’ [17]: 95)

Sungguh, Allah telah memberi karunia kepada orang-orang beriman ketika (Allah) mengutus seorang Rasul (Muhammad) di tengah-tengah mereka dari kalangan mereka sendiri, (QS. Ali ‘Imrân [3]: 164)

“Katakanlah (Muhammad), ‘Barangsiapa menjadi musuh Jibril, maka (ketahuilah) bahwa dialah yang telah menurunkan (Al-Qur’an) ke dalam hatimu dengan izin Allah, membenarkan apa (kitab-kitab) yang terdahulu, dan menjadi petunjuk serta berita gembira bagi orang-orang beriman.’ Barangsiapa menjadi musuh Allah, malaikat-malaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail, maka sesungguhnya Allah musuh bagi orang-orang kafir.” (QS. Al-Baqarah [2]: 97-98)

“Dan sungguh, Kami telah memberikan Kitab (Taurat) kepada Musa, dan Kami susulkan setelahnya dengan rasul-rasul, dan Kami telah berikan kepada Isa putra Maryam bukti-bukti kebenaran serta Kami perkuat dia dengan Rohulkudus (Jibril). Mengapa setiap rasul yang datang kepadamu (membawa) sesuatu (pelajaran) yang tidak kamu inginkan, kamu menyombongkan diri, lalu sebagian kamu dustakan dan sebagian kamu bunuh?” (QS. Al-Baqarah [2]: 87)

0 komentar:

Posting Komentar

  • Blogger news